Depok

IPNU-IPPNU Sukmajaya bersama Santri Mengglobal Gelar Dauroh Intensif Fikih Puasa, Perkuat Pemahaman Ibadah di Bulan Ramadan

Jumat, 28 Maret 2025 | 09:26 WIB

IPNU-IPPNU Sukmajaya bersama Santri Mengglobal Gelar Dauroh Intensif Fikih Puasa, Perkuat Pemahaman Ibadah di Bulan Ramadan

IPNU-IPPNU Sukmajaya bersama Santri Mengglobal Gelar Dauroh Intensif Fikih Puasa, Perkuat Pemahaman Ibadah di Bulan Ramadan. (Foto: NU Online Jabar)

Depok, NU Onlin Jabar
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Sukmajaya berkolaborasi dengan Santri Mengglobal dalam menggelar Dauroh Intensif Fikih Puasa.


Kegiatan ini berlangsung setiap Rabu malam selama bulan Ramadan, bertujuan untuk memperdalam pemahaman fikih puasa bagi kader dan masyarakat.


Santri Mengglobal sendiri merupakan yayasan yang bergerak di bidang edukasi dan motivasi bagi pelajar serta santri, baik dalam pendidikan formal maupun informal. Melalui berbagai program pelatihan dan keterampilan, Santri Mengglobal berupaya membantu generasi muda berkembang dan bersaing di era digital.


Manager Santri Mengglobal Foundation, Darma Ami Fauzi, menyebut kegiatan ini sebagai sarana bagi anak-anak yang ingin memperdalam ilmu agama.


“Dauroh Intensif Fikih Puasa ini menjadi fasilitator bagi anak-anak yang ingin belajar lebih dalam tentang fikih puasa. Alhamdulillah, kegiatan ini dapat terwujud berkat kerja sama dengan IPNU, IPPNU, serta MWCNU Sukmajaya,” ujarnya, Ahad (17/3).


Ketua IPNU Sukmajaya, Muhammad Fikri, menegaskan bahwa dauroh ini merupakan bentuk kontribusi IPNU-IPPNU dalam meningkatkan kualitas keagamaan di masyarakat, khususnya selama Ramadan.


Kegiatan ditutup pada Kamis, 27 Maret 2025, bertempat di kediaman Heri, Ketua Forum Pemuda RW 01, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya. Acara penutupan diisi dengan Khatmil Qur'an, santunan anak yatim, serta buka puasa bersama.


Acara ini dihadiri oleh Dito Alif Pratama (Founder Santri Mengglobal), Darma Ami Fauzi (Manajer Santri Mengglobal Foundation), jajaran MWCNU Sukmajaya, serta pengurus dan kader IPNU-IPPNU Sukmajaya.


Dalam sambutannya, Dito Alif Pratama mengapresiasi kontribusi semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada MWCNU Sukmajaya, IPNU, IPPNU, dan seluruh panitia yang telah bekerja keras menyelenggarakan program ini,” ujarnya.


Ia juga menekankan pentingnya belajar sepanjang hayat, terutama dalam memahami hukum Islam di tengah kemajuan teknologi.


"Sekarang semua informasi bisa dicari lewat AI, tapi tetap, peran guru dan ulama sebagai 'wasit' dalam ilmu agama tidak bisa tergantikan," tambahnya.


Sementara itu, Ketua Tanfidziyah MWCNU Sukmajaya, Achmad Fachruddin (Ustaz Ayung), memberikan apresiasi terhadap terselenggaranya acara ini.


"Alhamdulillah, dauroh ini menjadi bukti bahwa IPNU dan IPPNU tetap berpegang teguh sebagai santrinya Nahdlatul Ulama. Semoga terus istiqomah dalam menuntut ilmu," ujarnya.


​​​​​​​Dauroh Intensif Fikih Puasa diharapkan menjadi agenda rutin tahunan dan semakin memperkuat peran IPNU-IPPNU dalam syiar Islam. Selain itu, kolaborasi dengan Santri Mengglobal diharapkan terus berlanjut, guna memperluas jejaring kerja sama dalam bidang keagamaan dan sosial kemasyarakatan.


Kontributor: Aditya Ishlahuddin