• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 6 Mei 2024

Daerah

PCNU Kabupaten Tasikmalaya Laksanakan Program PWNU dengan Polda Jabar dalam Vaksinasi Santri dan Kiai

PCNU Kabupaten Tasikmalaya Laksanakan Program PWNU dengan Polda Jabar dalam Vaksinasi Santri dan Kiai
Sekretaris PCNU kabupaten Tasikmalaya H. Abdul Wahid (Foto: Kabar Priangan)
Sekretaris PCNU kabupaten Tasikmalaya H. Abdul Wahid (Foto: Kabar Priangan)

Tasikmalaya, NU Online Jabar
PCNU Kabupaten Tasikmalaya memfasilitasi para santri dan kiai di 4 pesantren untuk mendapatkan vaksin pada Senin (26/7). Vaksinasi itu merupakan program PWNU Jawa Barat bekerja sama dengan Kepolisian Daerah Jawa Barat. 

Sekretaris PCNU kabupaten Tasikmalaya H. Abdul Wahid merinci Pondok Pesantren Cipasung mendapat 1.000 dosis, Pondok Pesantren Sukahideung mendapat 1.500 dosis, Pondok Pesantren Manonjaya mendapat 2.000 dosis dan di Pondok Pesantren Sukamanah mendapat 500 dosis.

“Vaksinasi perdana kerja sama PWNU dan Polda Jabar disambut antusias para santri,” katanya, Selasa (28/7). 

Ia menambahkan para santri dan kiai itu mendapatkan vaksin Covid-19 jenis Corona Vac. “Vaksinasi kedua insyaallah akan dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus," tambahnya.

Wahid berharap setelah dilaksanakan vaksinasi ini, para santri dan kiai, terhindar dari penularan Covid-19 yang masih menjadi ancaman serius saat ini.

Terpisah, Ketua PWNU Jawa Barat Jadi KH Hasan Nuri Hidayatullah mengatakan, kerja sama PWNU Jawa Barat dan Polda Jawa Barat dalam vaksinasi akan dilakukan di beberapa daerah. Pada 29 Juli akan dilaksanakan PCNU Ciamis. Pada 5 Agustus akan dilaksanakan di Kota Bandung di kantor PWNU Jawa Barat, Jalan Terusan Galunggung No 9.

“Sama, targetnya 5 ribu orang untuk santri dan kiai, akan menyusul di kabupaten kota dan lainnya,” lanjut Ketua Badan Pengurus Yayasan Pembina Universitas Islam Nusantara (UNINUS) Bandung ini.

Setelah tiga PCNU, lanjut Gus Hasan, PWNU sedang mengusulkan program itu untuk 7 kabupaten dan kota. Pold Jawa Barat sudah merespons positif. 

“Insyaallah tinggal jadwal pelaksanaan, menunggu hasil rapat setelah berjalan di tiga daerah ini,” katanya.   

Pewarta: Sahal Lutfi Syabani
Editor: Abdullah Alawi 

 


Daerah Terbaru