• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

GP Ansor Cikatomas Bagikan Masker dan Takjil Sembari Pasang Bendera di Tempat-tempat Strategis

GP Ansor Cikatomas Bagikan Masker dan Takjil Sembari Pasang Bendera di Tempat-tempat Strategis
GP Ansor CIkatomas
GP Ansor CIkatomas

Tasikmalaya, NU Online Jabar
Dalam rangka menyambut hari lahir (harlah) GP Ansor ke 87, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Cikatomas membagi-bagikan masker dan takjil kepada masyarakat yang lewat di depan Kantor Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Cikatomas, Jumat, (23/4). Tak hanya itu, mereka juga memasang bendera GP Ansor di tempat-tempat strategis seperti di alun-alun, di pom bensin dan di pinggir jalan.

Menurut Ketua GP Ansor PAC Kecamatan Cikatomas Lukmanul Hakim bahwa kegiatan ini selain dalam rangka menyambut Harlah GP Ansor yang ke 87, juga dia ingin memperlihatkan bahwa Ansor selalu Ada dan akan selalu mengayomi masyarakat.

"Selain dari memperingati Harlah GP Ansor yang ke 87, juga kami ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa Ansor akan selalu ada di Cikatomas dan selalu memberi manfaat untuk masyarakat," katanya.

Selain pasang-pasang bendera GP Ansor, juga 750 masker dan 50 es buah dibagikan secara cuma-cuma kepada masyarakat yang sedang ngabuburit.

Masyarakat pun menyambut baik akan hal ini, karena menurut mereka ini adalah kegiatan yang sangat membantu sekali, melihat masyarakat masih banyak yang belum sadar atas wajibnya memakai masker sehingga banyak masyarakat yang masih mengabaikannya ketika bepergian.

"Kegiatan ini sangat bagus dan menginspirasi, karena bisa kita lihat saja di sekitar, bahwa masyarakat masih banyak yang belum sadar atas wajibnya memakai masker sehingga mereka mengabaikannya ketika bepergian, juga bagi-bagi takjil ini sangat membantu sekali, jadi saya punya pangbukaan(takjil)," kata Jaja, masyarakat yang sempat diwawancarai.

Pewarta: Ilham Abdul Jabar
Editor: Abdullah Alawi 

 


Daerah Terbaru