• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 19 Mei 2024

Daerah

Generasi Muda NU Desa Cangkring Aktifkan Remaja Masjid

Generasi Muda NU Desa Cangkring Aktifkan Remaja Masjid
Kegiatan kesenian remaja masjid (Foto: NU Online Jabar/Abdul Aziz)
Kegiatan kesenian remaja masjid (Foto: NU Online Jabar/Abdul Aziz)

Indramayu, NU Online Jabar
Generasi muda Nahdlatul Ulama Desa Cangkring Kecamatan Cantigi, Indramayu terus mendorong syiar Islam dan amaliyah Ahlussunnah wal Jamaah An-Nahdlyinah di desanya, salah satunya adalah dengan mengaktifkan para pemuda dan remaja untuk terlibat dalam Ikatan Remaja Masjid (Irmas) Baitul Muttaqin.
Ikatan Remaja Masjid (Irmas) Baitul Muttaqin Desa Cangkring Kecamatan Cantigi, kini mulai menunjukkan geliatnya dan berbagai kegiatan pun sering dilakukan, baik kegiatan rutin maupun kegiatan insidental berupa Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) dan kegiatan sosial keagamaan lainnya.
Salah satu kegiatan rutin yang digelar Irmas Baitul Muttaqin adalah pembacaan Maulid Diba’  dengan diiringi alat musik hadroh yang digelar setiap Jum’at malam di Masjid Baitul Muttaqin. Ketua Irmas, Taryono, kepada NU Online Jabar, Senin (21/12) mengatakan, Irmas Masjid Jami’ Baitul Muttaqin saat ini sudah mulai nampak perkembangannya. 

“Alhamdulillah, saat ini Irmas sudah mulai berkembang, sudah ada 40 remaja yang bergabung menjadi anggota dan aktif bukan hanya dalam kegiatan ini saja tapi juga dalam kegiatan kegiatan rutin lainnya, seperti kegiatan istighotsah setiap malam Senin, Pengajian kitab Safinatun Naja yang dilaksanakan setiap malam Rabu, ataupun kegiatan khotmil Quran yang diselenggarakan setiap malam Rabu minggu pertama setiap bulannya,” Ungkapnya.

Kegiatan pembacaan Maulid Diba, menurut Taryono, selain mendorong remaja dan pemuda untuk meningkatkan kecintaan dan mengharap syafaat baginda Nabi Muhammad SAW, juga sebagai sarana pengembangan bakat dan kreatifitas remaja Desa Cangkring serta untuk meminimalisir aktivitas remaja yang negatif.

“Pembacaan Maulid Diba’ adalah salah satu amaliyah warga NU yang telah diwariskan para ulama sejak dahulu kala, maka generasi muda harus dikenalkan dan diajarkan tradisi ini, karena jika tidak, maka anak-anak muda tidak akan bisa membaca Diba' maupun Barzanji,” ujar Taryono.

“selain itu, dengan aktifnya pemuda dan remaja dalam kegiatan Irmas maka secara otomatis akan mampu mengurangi tingkat kenakalan remaja, karena saat ini serangan kehidupan modern sedemikian luar biasanya yang dapat menjeremuskan pemuda ke dalam tindakan menyimpang berupa kehidupan bebas, penyalahgunaan narkoba, judi online dan lain sebagainya,” tambahnya. 

Sementara, pengurus  DKM Masjid Jami Baitul Muttaqin, M. Mahdori sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan Irmas, dirinya berharap agar IRMAS terus mengajak remaja dan pemuda yang belum mengenal masjid dan diusahakan bisa aktif dalam kegiatan Irmas. 

“Kami selaku pengurus DKM Masjid Jami’ Baitul Muttaqin merasa sangat bangga atas perkembangan dan kemajuan Irmas, dan akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan yang Irmas selenggarakan. Jaga persatuan dan kesatuan anggota Irmas, jangan sampai hanya gara-gara berbeda pendapat menjadikan bubarnya Irmas,” pungkasnya.

Pewarta : Abdul Aziz
Editor : Iing Rohimin


Daerah Terbaru