• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 26 April 2024

Daerah

Akhir Pekan Ini, PWNU Jabar Lantik Pengurus Tiga PCNU

Akhir Pekan Ini, PWNU Jabar Lantik Pengurus Tiga PCNU
Pengurus PWNU Jabar akan melantik pengurus tiga PWNU akhir pekan ini
Pengurus PWNU Jabar akan melantik pengurus tiga PWNU akhir pekan ini

Bandung, NU Online 
PWNU Jawa Barat akan melantik tiga Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama pada akhir pekan ini, Jumat dan Sabtu. Ketiga PCNU itu adalah Kabupaten Garut, Kabupaten Pangandaran, dan Kota Banjar. 

Sekretaris PWNU Jawa Barat Asep S. Abdillah merinci jadwal pelantikan ketiga PCNU tersebut. Pada Jumat (7/8) PWNU Jabar akan melantik pengurus PCNU Kabupaten Garut di SOR Ciateul pada pukul 13.00 sampai dengan 15.00. 

Pada Pelantikan di PCNU Garut akan dihadiri beberapa pengurus PWNU Jabar, yakni Rais Syuriyah KH Nuh Addawami, Ketua KH Hasan Nuri Hidayatullah, dan Sekretaris Asep S. Abdillah.    

Pada hari yang sama, PWNU Jabar akan melantik pengurus PCNU Kabupaten Pangandaran di Pondok Pesantren Nurul Bayan Cimerak pada pukul19.30 sampai dengan 21.30. 

Pada Pelantikan di PCNU Pangandaran akan dihadiri beberapa pengurus PWNU Jabar, yakni Ketua KH Hasan Nuri Hidayatullah, Wakil Ketua Rd. Aas Kosasih, dan Sekretaris Asep S. Abdillah.   

Keesokan harinya, PWNU Jabar akan melantik pengurus PCNU Kota Banjar di Banjar Convention Hall pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 11.00.

Pada Pelantikan di PCNU Banjar akan dihadiri beberapa pengurus PWNU Jabar, yakni Ketua KH Hasan Nuri Hidayatullah, Wakil Rd. Aas Kosasih, dan Sekretaris Asep S. Abdillah.   

Menurut Asep, PWNU menyetujui permintaan pelantikan ketiga PCNU tersebut dengan syarat memberlakukan protokol kesehatan serta tidak mengundang massa yang banyak.

“Kita meminta tidak mengundang massa terlalu banyak yang mengakibatkan kerumunan dan tetap menjaga protokol kesehatan,” katanya, Jumat (7/8).

Ia menambahkan, pada pelantikan ketiga pengurus PCNU tersebut, PBNU menjadwalkan akan mengirimkan utusannya.    

Pewarta: Abdullah Alawi
 


Editor:

Daerah Terbaru