• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 20 April 2024

Daerah

Yaumul Ijtima', Cara PRNU Cimarias Rawat Ajaran Aswaja An-Nahdliyyah

Yaumul Ijtima', Cara PRNU Cimarias Rawat Ajaran Aswaja An-Nahdliyyah
Yaumul Ijtima', Cara PRNU Cimarias Rawat Ajaran Aswaja An-Nahdliyyah
Yaumul Ijtima', Cara PRNU Cimarias Rawat Ajaran Aswaja An-Nahdliyyah

Sumedang, NU Online Jabar
Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Desa Cimarias, Pamulihan Sumedang gelar acara rutinan yaumul ijtima di Aula Desa Cimarias, Ahad (9/1).
 

Agenda tersebut dilaksanakan sebagai program kerja PRNU Desa Cimarias dalam menjaga silaturahmi dan untuk merawat ajaran Ahlussunah Waljama'ah An-Nahdliyah dikalangan warga masyarakat yang ada di Desa Cimarias.
 

Ketua Tanfidziah PRNU Desa Cimarias Dikdik Sodikin menyampaikan agenda ini insya Allah akan diadakan setiap bulan sekali di minggu ke empat.
 

"Alhamdulillah pada hari ini telah selesai kegiatan Yaumul Ijtima dan insyaallah kegiatan ini kita akan laksanakan setiap bulanya di wilayah RW se-Desa Cimarias pada Minggu ke empat,” ungkapnya. 
 

“Dan untuk Yaumul Ijtima kedepannya akan diisi oleh kegiatan mengaji kitab Hujah Ahlussunah Waljama'ah supaya bisa memperkuat pengetahuan tentang ajaran Ahlussunah Waljama'ah An-Nahdliyah  dikalangan pengurus PRNU Desa Cimarias, dan untuk program yang lain pula insya Allah akan menyusul secepatnya,” tambahnya.
 

Kepala Desa Cimarias Mamat Rohmat dalam sambutannya mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung program ini, karena sejalan dengan program pemerintah Desa Cimarias
 

"Alhamdulillah rasa syukur yang sebesar besarnya bisa menghadiri kegiatan Yaumul Ijtima PRNU Desa Cimarias, Insya Allah saya selaku pemerintah Desa Cimarias sangat optimis dan mendukung untuk kemajuan PRNU desa Cimarias karena kegiatan ini sejalan dengan program pemerintah desa Cimarias,” katanya.
 

“Harapan saya dengan adanya PRNU desa Cimarias bisa membentengi Desa Cimarias dari paham yang lain yang tidak sepaham dengan ajaran Ahlussunah wal Jama'ah yang telah di anut oleh warga desa Cimarias,” harapnya. 
 

Pewarta: Ripki
Editor: Abdul Manap


Daerah Terbaru