• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 29 April 2024

Daerah

Siap Adakan Mapag Pencak Silat, Pagar Nusa NU Cianjur Sowan Rais Syuriyah KH Kamali Abdul Ghani

Siap Adakan Mapag Pencak Silat, Pagar Nusa NU Cianjur Sowan Rais Syuriyah KH Kamali Abdul Ghani
Pengurus Pagar Nusa Cianjur saat menemui Rais Syuriyah Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Cianjur KH Kamali Abdul Ghani di Pondok Pesantren Al-Ittihad (Foto: NU Online Jabar/Wandi)
Pengurus Pagar Nusa Cianjur saat menemui Rais Syuriyah Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Cianjur KH Kamali Abdul Ghani di Pondok Pesantren Al-Ittihad (Foto: NU Online Jabar/Wandi)

Cianjur, NU Online  Jabar 
Pimpinan Cabang Pencak Silat NU Pagar Nusa Kabupaten Cianjur bersilaturahim kepada para kiai, di antaranya sowan kepada Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Cianjur KH Kamali Abdul Ghani di Pondok Pesantren Al-Ittihad, Jalan Raya Bandung Km 3, Rawabango, Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, Selasa (23/3). 

Ketua Pencak Silat Pagar Nusa NU Kabupaten Cianjur Taqiyudin mengatakan sowan dilakukan dalam rangka meminta didoakan agar Masa Penerimaan Anggota (Mapag) Pagar Nusa di Pesantren Al-I'tishom Warung Kondang berlangsung dengan sukses. 

"Mendengar saya bercerita dan melaporkan kondisi Pencak Silat Pagar Nusa terkini dan salam dari pendekar se-Cianjur, beliau tersenyum sumringah dan lagi-lagi ini juga kejadian yang langka," ucap Taqiyudin.

Taqiyudin menjelaskan Rais Syuriyah merestui gerak dan langkah kita Pagar Nusa. Support dan doanya adalah jawaban bahwa kita semua dianggap santrinya yang bergerak demi NU, agama dan bangsa. 

"Sebagai rais syuriyah, beliau memberi kami wejangan dan arahan bagaimana agar Pagar Nusa bisa menyebar tidak hanya di pesantren, tapi juga di sekolah-sekolah negeri maupun swasta, bisa menempatkan diri, mengambil langkah dan meneguhkan keyakinan, dikupas tuntas oleh beliau,” jelasnya. 

Menurut dia, rais syuriyah memang sosok yang tak pernah lelah menjadi pelayan umat, termasuk tempat Pagar Nusa mengadu. 

“Dalam sekejap saja saya sudah belajar banyak hal. Bagaimana bersabar, berusaha bersikap arif dan bijaksana. Dan di akhir pertemuan kami mendapatkan pemahaman yang lebih luas bagaimana berkhidmah untuk kepentingan masyarakat luas," pungkasnya.

Pewarta: Wandi Ruswannur
Editor: Abdullah Alawi 
 


Daerah Terbaru