Sekretaris GP Ansor Indramayu Ahmad Dasuki: Santri Harus Siap Jadi Pemimpin dan Ilmuan NU
Kamis, 1 April 2021 | 16:00 WIB
Indramayu, NU Online Jabar
Santri diharapkan mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin negeri dan menjadi ilmuan NU, demikian ditegaskan Sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Indramayu Ahmad Dasuki dalam sambutanya di acara penutupan road show Majelis Dzikir dan Solawat Rijalul Ansor (MDS RA) Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Sukagumiwang di Pondok Pesantren Raudatul Ihsan, Desa Sukagumiwang, Selasa (30/03).
"Jadilah arsitek NU, dokter NU, profesor NU, polisi NU, bupati dan gubernur NU," ungkap Dasuki.
Dasuki melanjutkan, bahwa para kiai pendiri NU telah mewariskan perjuangan dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan.
“Tugas kita adalah mengisi kemerdekaan dengan menjaga NKRI dari oknum-oknum yang ingin memecah belah persatuan,” tegasnya.
Dalam sambutannya, Dasuki juga mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar Pondok Pesantren Raudatul Ihsan, KH Ihsan, PCI NU Korea Selatan yang diwakili oleh Ustad Saeful, Pimpinan PAC GP Ansor Kecamatan Sukagumiang serta santri dan masyarakat Sukagumiwang yang sudah berkenan hadir dan mensukseskan acara Road show MDS RA Kecamatan Sukagumiwang ini.
Acara road show sendiri merupakan salah satu program kerja MDS RA PAC GP Ansor Kecamatan Sukagumiwang yang diadakan setiap satu bulan dua kali di masjid-masjid jamie desa se-Kecamatan Sukagumiwang.
Adapun acara road show diisi dengan pembacaan kitab al-barzanji karangan syekh Ja'far al-Barzanji bin Hasan Bin Abdul Karim. Selanjutnya road show MDS RA akan dilanjutkan setelah bulan puasa.
Pewarta: Lukman Hakim
Editor: Iing Rohimin
Terpopuler
1
Supian-Chandra Kunjungi Kantor NU Depok, Tegaskan Sinergi untuk Perubahan Kota Depok
2
Libur Sekolah Selama Ramadhan Tidak Jadi Sebulan Penuh, Ini Keputusan Pemerintah
3
Kemenag Umumkan Daftar Jamaah Haji Khusus yang Berhak Melunasi Biaya Haji 2025
4
Khutbah Jumat Singkat: Berbuat Baik Terhadap Sesama Jadi Kunci untuk Mendapat Ridha Allah SWT
5
Ceramah Hj Pipih: Menggali Makna Isra Mi'raj dan Perintah Shalat
6
Innalillahi, Wakil Ketua PWNU Jawa Barat Dr Phil H Gustiana Isya Marjani Meninggal Dunia
Terkini
Lihat Semua