Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya

Subang

Wabup Subang Apresiasi Golf Bareng LK PWNU Jabar

Wakil Bupati Subang, Agus Masykur Rosyadi saat diwawancara tim NU Online Jabar saat mengikuti Golf Bareng LK PWNU Jabar di Dago Haritage Golf Course, Bandung. (Foto: NUJO/Muhyidin)

Bandung, NU Online Jabar 
Baru-baru ini Lembaga Kesehatan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (LK PWNU) Jawa Barat baru saja menyelenggarakan event Golf Bareng (Gobar) Halal Bihalal bersama Persatuan Golf Indonesia (PGI) cabang Indramayu di Dago Haritage Golf Course, Bandung. 

 

Meski merupakan yang perdana, event yang diikuti oleh lebih dari 50 peserta Golfer dari berbagai kalangan ini sudah menuai pujian. Salah satunya dari Wakil Bupati Kabupaten Subang, Agus Maskur Rosyadi yang turut menjadi peserta Gobar Halal Bihalal 2022 LK PWNU Jabar. 

 

Hal ini disampaikan langsung oleh Wabup kepada NU Online Jabar di sela-sela game berlangsung. “Ya tentu kita mengapresiasi kegiatan Gobar bersilaturahim yang diadakan oleh LKNU. Apalagi bahwa ini dari Nahdlatul Ulama yang ini menjadi sesuatu yang menarik,” ujarnya, Sabtu (11/06/2022). 

 

“Nggak tau mungkin karena event baru atau tidak di kalangan Nahdliyin tapi ini menjadi sesuatu yang menarik buat saya untuk bisa bergabung,” imbuhnya. 

 

Wabup yang juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Subang itu mengaku baru belajar bermain golf sejak tiga bulan yang lalu. 

 

“Ini juga saya baru 3 bulan belajar, jadi ada acara ini juga ikut gabung untuk bersilaturahim di olahraga yang mungkin saja olahraga ini dalam tanda kutip mungkin di kalangan pondok pesantren agak jarang digeluti, mungkin dianggapnya elit dan sebagainya,” katanya. 


Baca Juga:
Sukses Gelar Gobar, dr Steven: Kaum Sarungan Juga Bisa Bermain Golf

 

“Tapi mudah-mudahan dengan kegiatan seperti ini ternyata di sini pun bisa berprestasi juga bisa berolahraga dengan tetap menjaga nilai-nilai yang dianut oleh kita semuanya,” ujar pria kelahiran 4 Agustus 1972 ini. 

 

Ia mengaku senang dengan adanya event seperti ini dan berharap event ini dapat menjadi agenda tahunan.

 

“Harapannya tentu ini bisa jadi kegiatan tahunan ya, jadi tidak hanya hari ini tapi mungkin next year bisa juga pelaksanaan dilaksanakan. Jadi insyaallah kalau tahun depan ada lagi juga saya pasti ikut. Atau bisa jadi mungkin 6 bulan sekali juga tidak apa-apa. Kalau ada event seperti ini kan jadi seneng gitukan,” tandasnya.

 

Menanggapi hal ini, Ketua LK PWNU Jabar dr Steven Saputro berterima kasih kepada seluruh jajaran panitia, pengurus, para peserta dan sponsor yang sudah turut berpartisipasi dalam acara Gobar Halal Bihalal 2022 ini. Ia mengatakan, semua ini berkat dukungan dari semuanya. 

 

"Alhamdulillah acara Gobar hari ini berjalan lancar, ini bukan berkat saya dan juga panitia saja, tetapi berkat semuanya yang telah berpartisipasi dalam acara ini," ujarnya.

 

Sebagai informasi, acara ini juga didukung oleh Bank Negara Indonesia (BNI), Travio Tour & Travel, Golforfun, Leonian Golf Indonesia, Mconnect, dan BMW Tunas. 


Baca Juga:
Besok Mulai Puasa Sunnah Ayyamul Bidh, Berikut Niat dan Fadilahnya 

 

Pewarta: Agung Gumelar

Editor: Agung Gumelar