Sebanyak 7 Kecamatan se-Kota Bekasi Dikepung Banjir, Ketua PCNU Dampingi Mensos hingga Kepala BNPB Tinjau Lokasi Bencana di Jatiasih
Rabu, 5 Maret 2025 | 02:44 WIB
Kota Bekasi, NU Online Jabar
Ketua PCNU Kota Bekasi H Ayi Nurdin mendampingi Menteri Sosial (Mensos) H Saifullah Yusuf dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto mengunjungi Perumahan Pondok Gede Permai, Jatiasih Kota Bekasi, Selasa (4/3/2025). Kunjungan tersebut dalam rangka meninjau secara langsung kondisi warga yang terdampak banjir serta memastikan bantuan dan penanganan bencana berjalan efektif.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua PCNU Kota Bekasi, KH Ayi Nurdin turut hadir meninjau para relawan yang tengah melakukan evakuasi korban banjir. Kehadirannya dengan seragam LPBI NU menunjukkan komitmen PCNU Kota Bekasi dalam mendukung upaya tanggap bencana.
"Kunjungan ini menjadi bukti nyata sinergitas antara pemerintah, BNPB, dan NU dalam penanganan bencana. Semua pihak berkomitmen untuk terus berkolaborasi demi memastikan warga terdampak mendapatkan bantuan yang mereka butuhkan secepatnya," tuturnya.
Sementara itu, Mensos yang juga merupakan Sekretaris Jendral Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) H Saifullah Yusuf mengapresiasi kehadiran Ketua PCNU Kota Bekasi yang secara langsung turun ke lapangan untuk memastikan relawan NU bekerja optimal dalam membantu warga terdampak. Terlihat, meski pertemuan berlangsung singkat, Ketua PCNU sempat berbincang serius dengan Gus Ipul mengenai langkah-langkah strategis dalam penanganan banjir dan peran NU dalam membantu masyarakat.
Sebagai informasi, berdasarkan data yang diterima NU Online Jabar per Selasa (4/3/2025) dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi, data lokasi banjir di Kota Bekasi berjumlah tujuh kecamatan.
Adapun data 7 kecamatan se-Kota Bekasi yang terdampak banjir antara lain:
1. Kecamatan Bekasi Timur
- Gg. Mawar RT 8 RW 3 TMA ± 150 cm, terdampak 100 KK 400 jiwa.
- Gg. Semar RT 4 RW 4 TMA ± 70 cm.
- Kp. Lengkak RT 04 RW 8 TMA ± 80 cm.
2. Kecamatan Bekasi Utara
- Kp. Lebak, Kel. Teluk Pucung TMA ± 180 cm, terdampak 47 KK 360 Jiwa.
3. Kecamatan Bekasi Selatan
- Perumahan Bumi Satria Kencana TMA ± 110 cm.
- Perumahan Jaka Kencana TMA ± 300 cm.
- Perumahan Depnaker TMA ± 150 cm.
4. Kecamatan Medan Satria
- RT 1, 8 dan 9 RW 03 Kelurahan Kali Baru TMA ± 100 cm, terdampak
40 KK.
5. Kecamatan Jatiasih
- Bumi Nasio Indah TMA ± 120 cm.
- Perum Jatiluhur TMA ± 150 cm.
- Perum Graha Indah TMA ± 150 cm
- Perum Buana TMA ± 150 cm
- Perum Pondok Gede Permai TMA ± 300 cm.
- Perumahan Villa Jati Rasa jl. Merpati blok c. 10/no.15 TMA ± 300 cm.
6. Pondok Gede
- Perumahan Taman Bougenville Fajar TMA ± 40 cm.
- Komplek Dosen IKIP TMA ± 155 cm.
- Perum Jati Bening Permai TMA ± 50 CM. Air Mulai Masuk pukul 23.43 WIB
7. Rawalumbu
- Perumahan Taman Narogong Indah TMA ± 40 cm.
- Jembatan II Rawalumbu TMA ± 20 cm.
- Kemang Pratama TMA ± 50 cm.
Kontributor: Fauji Ahmad
Terpopuler
1
Inilah Rincian Zakat Fitrah Tahun 2025 di Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat
2
RMINU Jabar Gelar Safari Ramadhan Volume 4 Bersama LDNU dan LPBHNU
3
Operasi Pasar Murah PCNU Kabupaten Cirebon: Upaya Kendalikan Harga Bahan Pokok Jelang Idulfitri
4
MAPK Al-Hikmah Gelar Festival Pelajar Se-Kota Tasikmalaya, Cetak Generasi Kreatif dan Kompeten
5
Tantangan Menghadang Gubernur Dedi Mulyadi
6
Muslimat NU Sukasari Bagikan 500 Takjil Gratis untuk Masyarakat
Terkini
Lihat Semua