• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

Angkut Jenazah Non Muslim, KH Ahmad Ruhyat Hasby: Ukhuwah Wathaniyah Jadi Spirit NU untuk Berkhidmah 

Angkut Jenazah Non Muslim, KH Ahmad Ruhyat Hasby: Ukhuwah Wathaniyah Jadi Spirit NU untuk Berkhidmah 
Mobil NU Care Lazisnu bawa jenazah warga Perumahan KGV 2 (Foto: nukarawang.or.id)
Mobil NU Care Lazisnu bawa jenazah warga Perumahan KGV 2 (Foto: nukarawang.or.id)

Bandung, NU Online Jabar
Komitmen untuk selalu menjaga persatuan serta persaudaraan antarsesama warga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dalam menerapkan nilai-nilai ukhuwah wathaniyah, nampak jelas dibuktikan oleh Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kabupaten Karawang. 

Pasalnya, mobil ambulan milik NU Care Lazisnu Karawang baru-baru ini dipakai untuk mengangkut jenazah warga Perum Cluster KGV 2, Kabupaten Karawang, saudara Bernadine Soeyatini, yang merupakan warga Non Muslim, Senin (29/3) yang kemudian diantarkan dari Karawang serta akan disemayamkan di Depok.

Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Karawang KH Ahmad Ruhyat Hasby, mengapresiasi kinerja dan juga komitmen NU Care Lazisnu yang bisa melayani umat tanpa pandang bulu dalam membantu sesama warga bangsa, seperti yang dilansir dari nukarawang.or.id.

“Mobil ambulans NU Care Lasiznu Karawang mengantar jenazah warga Perumahan KGV 2 Telukjambe timur Karawang, dari rumah duka ke Depok,” ujar Kiai Ruhyat.

Kiai Ruhyat juga mengungkapkan, ini sebagai bukti bahwa NU tidak basa basi dalam memegang teguh komitmen kebangsaan dan kebinekaan.

“Ukhuwah wathaniyah menjadi spirit NU dalam berkhidmat mengayomi masyarakat, tanpa membedakan suku, agama, ras dan antar golongan,” ungkap Ketua PCNU Karawang tersebut.

Pewarta: Muhammad Rizqy Fauzi
Editor: Agung Gumelar


Daerah Terbaru