Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya

Depok

PAC Fatayat NU Sukmajaya, Kukuhkan Komitmen Penguatan Ekonomi Kader

Fatayat NU Sukmajaya Depok (Foto: NU Online Depok)

Depok, NU Online Jabar
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Sukamjaya di bawah kepemimpinan Ummu Ulfa, secara kuat menegaskan komitmennya dalam mengawal program penguatan kemandirian ekonomi bagi kader. 


"Komitmen tersebut bukan tanpa alasan, kebetulan kader dan pengurus lebih banyak menjadi pelaku usaha mikro kecil menengah," ujarnya melalui sambungan telepon, Senin (4/3/24)


Baca Juga:
Ujian Kenaikan Tingkat Pencak Silat Pagar Nusa Depok: Genjot Kaderisasi Pendekar NU


Ulfa, yang juga merupakan Alumni Institut Bakti Negara Tegal (IBN) Tegal, menambahkan bahwa berdasarkan data lapangan, langkah selanjutnya adalah untuk memperdalam kegiatan penguatan SDM dan manajemen keuangan kader Fatayat NU Sukmajaya. 


"Ya seperti mengadakan diskusi bulanan bersama kader, dengan mendatangkan praktisi UMKM yang sudah sukses duluan. Atau belajar tentang manajemen keuangan usaha," tegas Ulfa.


Baca Juga:
Fatayat NU Kota Depok Ikut Serta Seminar UMKM Berkah bersama Baznas


Dia juga menyoroti pentingnya belajar dari pengusaha NU yang telah sukses terlebih dahulu, "Kader NU itu setiap berbuat sesuatu itu berdasarkan ilmu yang bersanad (sambung ke guru), pun soal mempraktikan ilmu bisnis, harus ke pebisnis NU atau orang yang berpengalaman lebih dulu," terangnya


PAC Fatayat NU Sukmajaya telah membina 13 kader yang berperan sebagai pelaku UMKM di sektor perdagangan. Selain itu, mereka juga diberikan bantuan modal usaha. 


Tak hanya itu, Ulfa juga aktif memberikan bantuan paket bingkisan pangan keluarga bersama dengan kader dan guru-guru ngaji, bekerja sama dengan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) melalui PC Fatayat NU Kota Depok.
 

Pewarta: Fajar Maulana

Editor: Abdul Manap