• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 19 Mei 2024

Kabupaten Bandung

KH Agus Ahmad Qustholany Pesankan Hal Ini Digelaran Halal Bihalal dan Mukercab II PCNU Kabupaten Bandung

KH Agus Ahmad Qustholany Pesankan Hal Ini Digelaran Halal Bihalal dan Mukercab II PCNU Kabupaten Bandung
Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Bandung saat memberikan sambuta di Halal Bihalal dan Muskercab II. (Foto: NU Online Jabar).
Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Bandung saat memberikan sambuta di Halal Bihalal dan Muskercab II. (Foto: NU Online Jabar).

Kabupaten Bandung, NU Online Jabar
Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung KH Agus Ahmad Qustholany mengungkapkan pentingnya kegiatan halal bihalal sebagai sarana agar mendapat rahmat dari Allah SWT. Hal tersebut diungkap saat memberikan sambutan dalam kegiatan Halal Bihalal dan Musyawarah Kerja Cabang (Mukercab) yang bertempat di Gedung Moh Thoha Komplek Pemerintah Kabupaten Bandung, Ahad (5/5/2024).


“Dengan Halal Bihalal ini, kita semua berharap mendapatkan rahmat dan keberkahan,” ujarnya.


KH Agus Ahmad Qustholany menyebutkan, meski persiapan mukercab dilakukan secara mendadak hanya dalam waktu empat hari, panitia berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. “Alhamdulillah, hari ini kita bisa melaksanakan Mukercab. Terima kasih kepada panitia yang telah bekerja keras,” jelasnya.


Dalam kesempatan tersebut, Kiai Agus juga menuturkan bahwa mukercab kali ini sekaligus menjadi ajang evaluasi kerja yang telah dilakukan selama ini dan perencanaan program kerja untuk dua tahun ke depan.


“Ini adalah Mukercab kedua yang kita evaluasi, dan kita akan merencanakan program kerja yang akan kita lakukan hingga akhir masa jabatan,” jelasnya.


Kiai Agus menilai, salah satu fokus mukercab adalah mempertahankan kader NU yang saat ini menjabat sebagai bupati. “Amanat Konfercab adalah kita harus mempertahankan kader NU yang menjadi bupati, dan ini kita tegaskan lagi dalam Mukercab ini agar beliau bisa terpilih kembali untuk periode kedua,” tegas KH Agus.


Selain itu, ia juga mengatakan bahwa kegiatan ini memberi kesempatan bagi seluruh ranting NU yang ada di Kabupaten Bandung untuk memahami amanat organisasi yang harus dijalankan.


“Melalui Mukercab ini, kita menjadi tahu apa yang sudah kita lakukan dan apa yang akan kita lakukan,” pungkas Kiai Agus.


Pewarta: Aep S Abdullah


Kabupaten Bandung Terbaru